Inilah Lukisan Abstrak Termahal yang Dijual Hingga Mencapai Triliunan Rupiah

Daftar Isi [Tutup]

    Sumber Freepik

    Bicara Soal Lukisan

    Hai hai Pernah gak sih kamu melihat sebuah lukisan abstrak dan penasaran Apa sih yang bagus dari lukisan ini? sampai di pamerin dan terkenal sampai kayak gitu.. 

    Nah ternyata nih kesuksesan seorang pelukis abstrak itu bukan semata-mata disebabkan oleh karyanya aja, bisa jadi karena sebagian besar orang yang berkepentingan di kampus seni, galeri, kolektor, kurator, museum bersepakat bahwa karya sang pelukis itu penting seperti yang akan TipsBaru.com bahas. Berikut tentang 7 lukisan abstrak termahal di dunia: 

    Pelukis Amerika Jackson Pollock 

    Karya Jackson Pollock

    Sering menggunakan alat-alat lukis yang tidak lazim, seperti tongkat, kuas kering sampai jarum suntik. Perhatiin deh salah satu karyanya Yang Sekilas mirip tumpahan cat ini, terlihat berantakan ya? 

    Tapi katanya nih, nilai seni tinggi yang terdapat pada karya Jackson terletak pada pola yang berulang dan dibuat semakin halus. 

    Mau tahu harganya? 1,8 Triliun Rupiah Uhhhh... Nah kalau habis pikir, kamu mungkin harus mengerti dulu Bagaimana ilmu dan seni itu berbeda, Kalau ilmu pengetahuan itu mencari jawaban, Sedangkan seni adalah salah satu saran ilmu biar kita bisa lebih manusiawi. 

    Jadi kalau sejak tadi kamu penasaran Apa sih arti dari lukisan ini? Mungkin pertanyaannya harus diubah menjadi, Apa yang kamu rasakan setelah melihat lukisan ini? 

    Lukisan karya Mark Rothko 

    Karya Mark Rothko

    Berjudul Orange Red Yellow, seperti warna Sunset yang pernah menjadi karya seni kontemporer termahal sedunia dalam sebuah lelang di Balai Lelang christie's New York

    Mark rothko adalah pelukis yang dikenal karena permainan warnanya yang sederhana sekaligus terkesan penuh misteri. Ia juga sih, tapi yang lebih misterius tuh si pembeli lukisannya kok bisa-bisanya menghabiskan uang 1,2 Triliun Rupiah cuman buat beli satu lukisan deh. Tapi kembali lagi nih masalah rasa ya.. 

    Edwin Parker "Cy" Twombly Jr

    Karya Edwin Parker Twombly Junior

    Pernah lihat tulisan dokter yang tahu bacanya itu cuman apoteker dan dokter itu sendiri, Tapi bagaimana dengan yang ini, Ada yang tau gak sih apa bacanya? Terus percaya nggak sih kalau harga lukisan lebih mirip dengan Coretan di papan tulis kapur ini seharga 954 milyar rupiah. Waw. 

    Dan lukisan ini adalah karya Edwin Parker Twombly Junior, Dia merupakan Seorang pelukis, pematung dan fotografer Amerika yang sejak tahun 1957 memilih tinggal di Italia sampai wafat pada tahun 2011. Yang nggak habis pikir si pembeli lukisan ini kerjaannya apa sih hehehe. 

    Barnett Newman

    Karya Barnett Newman

    Apa yang kamu pikirkan saat pertama kali melihat gambar ini lukisan yang berjudul Onement VI ini karya Barnett Newman dilukis pada tahun 1953. 

    Barnett Newman ini lahir di New York dan dianggap sebagai salah satu tokoh utama dalam aliran lukisan abstrak ekspresionisme dan salah satu pelukis terkemuka di bidang warna. Ya wajar aja sih kalau harganya mencapai 547,5 milyar rupiah! udah dianggap Master sih ya bro.. 

    Ellsworth kelly

    Karya Ellsworth kelly

    Perhatiin den lukisan yang laku seharga 22,3 milyar rupiah ini, Anak playgroup kalau dikasih kue sama cat hijau pun hanya bisa bikin deh, hehe. Tapi belum tentu laku ya.

    Nah lukisan ini dibuat oleh Ellsworth kelly salah satu seniman paling berpengaruh di dunia seni setelah tahun 1945. Banyak kritikus dan kurator seni yang menyebutnya sebagai seniman pemburu vampir, kelly ini terkenal dengan karya-karyanya yang meleburkan batas antara lukisan dan patung keindahan alam dan arsitektur. Saking leburnya kalian sampai susah dimengerti, Gimana Menurut kamu? 

    Gerhard Richter

    Karya Gerhard Richter

    Ada lagi nih kanvas yang cuma dipenuhin satu warna merah darah dan harganya itu mencapai 15,1 milyar rupiah uhhh. Bisa dapat satu rumah mewah di Pondok Indah. 

    Nah yang ini memang dikenal sebagai Seniman yang paling sering memecahkan rekor penjualan karya seni, Selain lukisan yang berjudul Blood mirror tadi lukisan lainnya yang tak kalah mahal yaitu berjudul Abstractes Bild yang terjual dengan harga 477 milyar rupiah. Tahun berikutnya lukisannya terjual 588 milyar rupiah, Yah ampun kalau kamu jadi Gerhard Richter duitnya buat beli apaan tuh?

    Aelita Andre

    Karya Aelita Andre

    Kalau pelukis-pelukis yang kita bahas itu rata-rata udah tua ya, Neng satu ini beda dia ini terkenal sejak masih balita, Satu lukisannya itu bisa mencapai 1,6 milyar rupiah, Padahal lukisannya ya kayak gini-gini aja sih. 

    Namanya itu adalah Aelita Andre Seorang pelukis abstrak termuda di dunia yang tercatat Di Guiness Book of Record. Sekarang sih udah besar, Umurnya udah 12 tahun

    Nah bakat ini diturunkan sama kedua orangtuanya yang juga seniman. Aelita Andre kita ini sangat suka melukis saat masih playgroup di usia dua tahun ayahnya membiarkan putrinya berkreasi sesuka hati dan cuman membantu mengganti kanvas yang sudah penuh dengan kanvas yang baru uhhh, Emang enak ia kalau punya hobi dan didukung penuh sama orang tua. 

    Nah itulah tadi sederet lukisan termahal di dunia. Nah kalau kamu punya duit nih, Kamu mau juga enggak sih beli lukisan? Terus lukisannya siapa nih yang pengen kamu beli? komennya dibawah ya!

    1 Comments

    1. wahh keren lukisan cuman coret2 aja mahal banget ya

      ReplyDelete
    Previous Post Next Post

    Contact Form